Halaman


Welcome To My Blog ^_^

Senin, 19 Desember 2011

TalkShow Raditya Dika & Beberapa Kisah

Assalamu'alaikum Wr.Wb
     Pada hari sabtu tanggal 17 Desember 2011 lalu Teknik Sistem Komputer Undip mengadakan acara bernama "Siskom Phoria" yang dipanitiai oleh anak Mahasiswa Baru semua (sedikit Iri). acara tersebut mengangkat tema "Sucses With IT" dengan bintang tamu yang luar biasa yaitu Mazofa(founder Parampaa) dan Raditya Dika (pasti udah pada tau kan?), ada juga Stand Up Comedy dari Semarang.
     Acara dimulai dari jam 9, dan ngrombolanku (Anggi, Lian, Rizka) ngajak berangkat jam 8 dari tembalang, dan akirnyapun kita memutuskan untuk makan terlebih dahulu di warteg dekat kosanku (Perumda Tembalang). acara selesai sekitar jam 4an, saat itu cuaca sedang ujan yang lumayan deras. Kamipun memutuskan untuk sholat Ashar disana sambil menunggu hujan reda. Hari mulai sore, dan perut kami juga sudah kelaparan. karena aku, anggi, lian dan rizka ngak bawa Jas Ujan, maka oxa pun yang membawa jas ujan membelikan kita jas ujan di Indomart seharga 8ribu, :D. kemudian kami memakainya sepanjang perjalanan dari Admiral ke Peleburan Kampus Undip untuk makan di warung Si Boy.

Selasa, 08 November 2011

Android (Sistem Operasi)

Android adalah sistem operasi untuk telepon seluler yang berbasis Linux. Android menyediakan platform terbuka bagi para pengembang buat menciptakan aplikasi mereka sendiri untuk digunakan oleh bermacam peranti bergerak. Awalnya, Google Inc. membeli Android Inc., pendatang baru yang membuat peranti lunak untuk ponsel. Kemudian untuk mengembangkan Android, dibentuklah Open Handset Alliance, konsorsium dari 34 perusahaan peranti keras, peranti lunak, dan telekomunikasi, termasuk Google, HTC, Intel, Motorola, Qualcomm, dan Nvdia.
Pada saat perilisan perdana Android, 5 November 2007, Android bersama Open Handset Alliance menyatakan mendukung pengembangan standar terbuka pada perangkat seluler. Di lain pihak, Google merilis kode–kode Android di bawah lisesni Apache, sebuah lisensi perangkat lunak dan standar terbuka perangkat seluler.
Di dunia ini terdapat dua jenis distributor sistem operasi Android. Pertama yang mendapat dukungan penuh dari Google atau Google Mail Services (GMS) dan kedua adalah yang benar–benar bebas distribusinya tanpa dukungan langsung Google atau dikenal sebagai Open Handset Distribution (OHD).

Senin, 08 Agustus 2011

Arti Sahabat

kalian tau gak sih sebenarnya arti sahabat itu? kalian tau juga gak sahabat sejati itu yang bagaimana?
sahabat adalah teman seperjuangan kita, teman sehidup semati kita, dia juga gak akan meninggalkan kita begitu aja hanya karena kesalah fahaman semata. dia akan selalu mengerti gimana perasaan kita, gimana keadaan kita, dia juga akan selalu perhatian terhadap kita selayaknya saudara. menjaga persahabatan yang erat itu butuh nyali dan kesabaran. jangan sampai hati kita tergoyahkan dengan hal apapun itu. itulah sahabat.
sahabat sejati juga gak akan menghilang begitu saja tanpa jejak. dia pasti akan ngasih kabar dimana dia berada dan bagaimana dia sekarang. dia kan selalu ingat pada kita. bahkan perhatian seorang sahaba itu melebihi pacar kita sendiri. itulah kelebihan sahabat. so, jagalah tali persahabatn kalian. jangan sampai kalian menghianati ataupun terhianati oleh teman kalian.


By : Nelly Syanara